Informasi:

Ini merupakan blog yang berisi tips dan trick yang berguna bagi kita sehari hari, juga berisi tips dan motivasi bisnis

Minggu, 10 Januari 2016

Tips Mengatasi Anak Yang Suka Mengompol

Tips Mengatasi Anak Yang Suka Ngompol
Punya anak sudah besar yang masih suka mengompol memang merepotkan. Tiap pagi harus jemur kasur yang terkena ompol, belum lagi bau kamar yang gak bisa wangi, nau pipis terus meskipun di semprot pewangi. Ini saya lihat dari kakak saya yang anaknya meskipun sudah besar masih mengompol, sampai sampai sudah berobat ke sana kemari, sudah di urut ke banyak tukang urut dan hasilnya masih sama saja, masih suka mengompol waktu tidur.

Sebenarnya penyebab suka mengompol waktu tidur adalah karena anak sudah tidak bisa menahan pipisnya, akhirnya secara tidak sadar akan pipis di kasur, kadang perasaannya sudah pipis ke toilet, atau anak takut mau ke toilet dan masih banyak faktor lainnya.

Untuk mengatasi kebiasaan anak yang suka mengompol memang harus dari bayi. Saya sendiri sejak anak saya masih bayi sudah merencanakan supaya tidak mengompol gimana. Alhamdulillah cara yang kami gunakan berhasil. Sejak bayi anak saya pakaikan pempes, supaya anak tidak terbiasa basah, jadi kalau terasa basah akan tidak nyaman.

Ada yang bilang jangan pakaikan pempes anak anak, nanti akan iritasi dan lain lainnya. Tapi Alhamdulillah dengan selalu mengganti pempes setiap saat jika penuh anak akan nyaman, tidurpun nyenyak karena tidak ada gangguan basah kena ompol. Dan pemakaian pempes saya lakukan sampai umur 2 tahun hingga anak bisa di ajarkan pipis ke toilet.

Bagaimana caranya agar anak tidak ngompol waktu tidur ?

1. Biasakan sebelum jam tidur anak ajak anak ke toilet dulu untuk pipis dan gosok gigi, sehingga jeda waktu anak terasa pipis lagi akan lama.
2. Tetap pakaikan pempes ke anak sampai benar benar tidak ada bekas pipis di pempes waktu tidur, dan lepas jika sudah bilang mau pipis jika kebelet pipis.
3. Jangan biarkan anak banyak minum sebelum tidur, minum secukupnya saja
4. Kalau tengah malam anak risau, atau gelisah dan rewel, segera ajak ke toilet untuk pipis, karena biasanya anak kebelet pipis. Ini untuk melatih dan membiasakan pipis ke toilet jika kebelet.
5. Jika anak sudah terlanjur suka mengompol di kasur sebaiknya gunakan matras protector untuk pelapis kasur agar tidak tembus ke kasur, dan anda tidak repot repot jemur kasur, cukup jemur matrasnya saja atau spreinya. Untuk info pemesanan matras protector bisa kunjungi www.cityrons.com

Sebenarnya kebiasaan anak mengompol itu karena kita sebagai orang tua malas melatih anak agar terbiasa pipis ke toilet. Kalau sejak bayi dibiasakan maka setelah besarpun akan tetap terlatih pipis ke toilet dan tidak mengompol di kasur.
Share it Please

bisnis sukses

Lorem ipsum dolor sit amet, consectetur adipisicing elit, sed do eiusmod tempor incididunt ut labore et dolore magna aliqua. Ut enim ad minim veniam, quis nostrud exercitation.

2 komentar:

Copyright @ 2013 INFORMASI DAN TIPS. Designed by Templateism | Love for The Globe Press