Informasi:

Ini merupakan blog yang berisi tips dan trick yang berguna bagi kita sehari hari, juga berisi tips dan motivasi bisnis

Rabu, 04 Mei 2016

Tips membersihkan Berbagai Noda Pada Pakaian Ketika Mencuci

Tips Mencuci | menghilangkan noda membandel di baju
Siapa yang tidak dongkol ketika baju kesayangan kita yang bagus dan harganya mahal tiba tiba pas di tempat pesta ketumpahan kuah makanan, atau lagi di bengkel terkena oli, atau pas di kantor kena cairan tinta pena atau lagi duduk di kursi taman celana kita kena permen karet dan masih banyak lainnya yang membuat baju bagus kita menjadi kotor dan susah dibersihkan.

Juga jika kita berada di daerah yang airnya kuning pasti baju putih kita lama lama akan berwarna kuning dan buram seperti tidak pernah ddi cuci. Nah lho.. pasti malu kan kalau kita memakai baju yang berwarna kusam dan kumal.

Makanya sekarang kabut.net akan mengulas berbagai cara mencuci baju yang terkena noda apapun dan cara membersihkannya dengan mudah, yuk kita mulai :

  1. Mengatasi Baju yang Kekuningan dan Kusam. Jika kita berada di lokasi yang airnya kekuningan maka akan membuat baju kita juga akan kekuningan dan kusam, maka cara mengatasinya adalah mencampur rendaman cucian kita dengan asam citrat, atau di toko biasanya namanya citrun, rendam dengan citrun dan sabun cuci sekitar 30 menit, maka pakaian yang kekuningan akan menjadi kinclong kembali, kalau tidak ada citrun anda bisa menggunakan perasan jeruk lemon.
  2. Membersihkan baju putih terkena luntur. Untuk baju yang terkena lunturan warna lain pastinya akan menjadi sangat jelek kan... , tapi gak usah khawatir, mengatasinya cukup mudah, masukkan cuka bersama sabun deterjen ke dalam rendaman cucian selama 30 menit, maka cuka akan bisa membantu membersihkan lunturan warna lain di baju anda.
  3. Menghilangkan noda bekas tinta pena dan spidol cara 1
    cara membersihkan noda tinta pada baju
    Untuk menghilangkan noda tinta pada baju anda ada berbagai cara, salah satunya dengan meneteskan aseton / penghapus kutek / penghapus cat kuku diatas baju yang terkena tinta, tunggu sekitar 30 menit, kemudian bilas dengan air bersama detergen sampai bersih maka noda tinta akan hilang. 
  4. Menghilangkan noda bekas tinta cara 2. Untuk noda tinta yang sudah agak lama dan sulit dibersihkan dengan penghapus kutek anda bisa menggunakan hairspray yang mengandung aerosol. Semprotkan aerosol pada lap kering, gosokkan ke pakaian yang terkena tinta pena tadi, maka noda tinta akan hilang. kelemahan menggunakan aerosol adalah akan meninggalkan bekas residu pada pakaian dan tidak semua hairspray mengandung aerosol, harap diperhatikan ketika membelinya.
  5. Menghilangkan noda bekas tinta cara 3. Untuk hasil terbaik dan tidak ada efek samping, anda bisa membersihkan noda tinta dengan air susu. Karena susu mengandung laktosa yang akan meluluhkan noda tinta di baju, tapi cara ini perlu kesabaran dan agak lama, tapi tidak ada efek sampingnya.
  6. Menghilangkan bekas noda tinta cara 4. Untuk menghilangkan bekas tinta di baju juga bisa menggunakan alkohol. Masukkan alkohol dan konsentrat 75% kedalam air. masukkan deterjen dan pemutih juga, aduk rata. Rendam pakaian terkena noda selama 20 menit, bilas hingga bersih.
  7. Mencuci Baju Putih bernoda. Jika baju putihmu ingin kinclong maka anda bisa merendam baju putih kedalam rebusan jeruk lemon selama 15 menit, maka noda di baju putih akan hilang, dan baju menjadi kinclong lagi.
  8. Membersihkan baju terkena noda karat. Untuk membersihkan baju putih terkena karat cukup mudah, ambil perasan jeruk lemon, percikkan di noda karat pada baju, rendam dengan deterjen dan cuci sampai bersih.
  9. Membersihkan beklas lilin pada baju. Buang semua bekas lilin pada baju menggunakan cutter, kalau sudah tipis taruh tissue di sebelah atas dan bawah baju, kemudian setrika bajumu bolak balik di atas tissue tadi, maka bekas lilin akan menempel ke tissue dan bajumu bersih dari lilin.
  10. Membersihkan baju terkena permen karet. Jika masih baru terkena permen karet maka kamu bisa menggunakan cutter untuk membersihkannya, taruh putih elur diatas noda permen karet, kemudian bersihkan dengan sabun. Bisa juga dengan membungkus baju yang terkena permen karet dengan kantong plastik, lalu masukkan ke dalam frezer selama 10 jaman, keluarkan dan gosok bekas permen karet di bajumu, maka akan mudah dibersihkan jika sudah dari freezer / pendingin.
  11. Membersihkan noda saus pada baju. Jika bajumu terkena saus segera bersihkan noda saus dengan air hangat. lebih bagus saat terkena saus segera diberi gliserin, maka jika dicuci noda saus akan hilang sendiri.
  12. Menghilangkan noda bekas parfum. Baju yang terkena parfum lama lama akan menjadi kekuningan dan seperti kena noda, membersihkannya bisa dengan merendam di air hangat bercampur cuka selama setengah jaman. bilas dengan detergen, maka noda bekas parfum akan hilang.
  13. Membersihkan noda oli pada pakaian.
    membersihkan pakaian terkena oli
    Jika pakaian bersih kamu terkena oli segera olesi dengan mentega, lalu cuci seperti biasa menggunakan detergen. 
  14. Membersihkan baju terkena noda minyak. Jika bajumu kotor terkena minyak goreng maka segera taburi bajumu yang terkena minya dengan tepung atau bedak, diamkan 15 - 20 menit, bersihkan dengan sabun cuci. Bisa juga dibersihkan dengan thinner, atau bisa dengan merendam dengan air hangat dicampur detergen, cuci bersih.
  15. Membersihkan noda lem pada baju. Jika baju anda terkena lem gak usah khawatir, jika lemnya transparan anda bisa oleskan aseton pada bekas lem, jika lemnya berwarna maka lap dulu dengan lap bersih sampai kering baru dioleskan aseton.
  16. Membersihkan noda getah pada pakaian. Jika pakaian terkena getah pohon atau buah maka membersihkannya anda bisa mengolesi mentega pada pakaian yang terkena getah, diamkan sebentar. Cuci bersih menggunakan sabun sampai bersih.Selain mentega juga bisa menggunakan sagu yang dicampur air dioleskan ke pakaian yang terkena noda, bersihkan dengan sabun sampai bersih.
  17. Menghilangkan noda darah pada pakaian. Jika pakaian kita terkena darah anda bisa membersihkan dengan merendam dengan air hangat dicampur garam, kucek sampai bersih dengan sabun.
  18. Menghilangkan bekas cat pada pakaian. jika pakaian kita terkena cat segera ambil spon bersih, celupkan ke terpentin / thinner. gosokkan ke pakaian yang terkena cat sambil dikucek sampai bersih. Atau bisa dengan menggosokkan puih telur diatas noda cat, diamkan semalaman, cuci bersih menggunakan sabun.
  19. Membersihkan noda bekas lipstik di baju. Untuk membersihkan noda lipstik di pakaian bisa menggunakan alkohol / pemutih baju / hairspray / ammonia, kucek sampai bersih dan bilas dengan detergen
  20. Menghilangkan noda bekas kunyit di baju. Biasanya kunyit akan sulit dibersihkan jika terkena pakaian, untuk membersihkannya bisa merendam dengan cuka dan jeruk nipis. atau menggunakan campuran sabun cuci dan borak.
  21. Menghilangkan noda bekas minuman berwarna. Jika kita pas minum syrup dan tumpah ke baju gak usah panik, segera tuang garam diatas noda bekas minuman tadi, lakukan berulang sampai noda hilang, lalu cuci seperti biasa.
  22. Menghilangkan noda darah menstruasi. Bagi wanita kadang ketika datang bulan tiba tiba dan belum memakai pampers maka darah akan langsung terkena cd, biasanya sulit dibersihkan dan akan terbuang sia sia. Jangan dibuang dulu, anda bisa membersihkan bekas darah haid menggunakan hidrogen peroksida. tapi bisa membuat pakaian memudar. anda bisa juga menggunakan bubuk aspirin / obat sakit kepala, letakkan bubuk aspirin di noda darah menstruasi. Cara lainnya dengan menggunakan campuran garam dan baking soda untuk membersihkan noda darah haid di pakaian.
  23. Menghilangkan noda bintik hitam bekas jamur pada pakaian. Bintik hitam bekas jamur biasanya akan terjadi di pakaian dalam kita, karena sering terkena lembab dan tidak langsung kering, akibatnya akan menimbulkan noda berwarna bintik hitam dan sulit hilang. Sebenarnya noda hitam bisa dibersihkan dengan sitrun juga. bisa dibeli ditoko toko harga seribuan. Caranya masukkan citrun kedalam air mendidih, satu baju perlu sebungkus sitrun, larutkan kedalam air panas tadi, masukkan baju yang kotor selama 10 menit, setelah itu dikucek sampai bersih, ulang beberapa kali sampai noda bekas jamur menghilang.
  24. Menghilangkan noda baju di ketiak. Biasanya ketiak menggunakan deodoran yang akan membuat baju berwarna kuning. Untuk membersihkannya bisa dengan bubuk aspirin yang di campur air hangat, rendam senmalaman, cuci dengan sabun sampai bersih.
Nah itu adah 24 cara membersihkan noda yang membandel pada pakaian, semoga cara membersihkan noda pada pakaian ini bermanfaat, silahkan share jika bermanfaat

@cityrons
Share it Please

bisnis sukses

Lorem ipsum dolor sit amet, consectetur adipisicing elit, sed do eiusmod tempor incididunt ut labore et dolore magna aliqua. Ut enim ad minim veniam, quis nostrud exercitation.

0 komentar:

Posting Komentar

Copyright @ 2013 INFORMASI DAN TIPS. Designed by Templateism | Love for The Globe Press